Kepedulian, Kalapas Argamakmur dan KPLP Kompak Serahkan Bantuan ke Pegawai Korban Banjir di Lebong

Bantuan

Argamakmur - Bentuk kepedulian sosial terhadap sesama, Lapas Argamakmur memberikan bantuan sembako ke pihak keluarga petugas lapas argamakmur bernama Ardi terkena dampak banjir di Kabupaten Lebong.

Hal ini dilaksanakan Kalapas Argamakmur Irwan bersama KPLP Argamakmur Febbri Yantoni dan jajaran lainnya. 

"Ini bentuk kepedulian kami terhadap sesama, kami memberikan bantuan sosial berbentuk sembako," ujar Irwan. 

Dijelaskan olehnya Bantuan ini merupakan hasil sumbangsih dari seluruh pegawai dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan petugas lapas argamakmur secara sukarela. Irwan mengatakan hal ini sejalan dengan intruksi Ditjen Pemasyarakatan yakni Pemasyarakatan berdampak dengan berupaya agar masyarakat dapat merasakan program yang ada.

"Alhamdulilah semoga bantuan ini dapat dirasakan ke penerima nya. Hal ini sesuai dengan program pak Dijtenpas yakni berdampak maka bakti sosial ini nantinya dapat dirasakan oleh masyarakat dan keluarga kita," katanya.

Terpisah, Ardi yang merupakan pegawai di Lapas Argamakmur mengucapkan terimakasih atas sumbangsih dari Kalapas Argamakmur Irwan. Dengan bantuan ini, diharapkan dapat membantu pihak keluarganya dalam mengurangi beban atas bencana alam banjir.

Sebelumnya, banjir akibat luapan Sungai Ketahun di Kabupaten Lebong yang terjadi pada Selasa (16/4) pagi telah menyebabkan 29 desa tersebar di tujuh kecamatan yang terdampak yakni Kecamatan Topos, Rimbo Pengadang, Bingin Kuning, Lebong Sakti, Uram Jaya Amen, dan Lebong Utara.