Seleksi Sekdaprov Tetap Bergulir, Gubernur Jamin Sekda Pilihan Anti Korupsi 

Gubernur Bengkulu Dr Ridwan Mukti
Gubernur Bengkulu Dr Ridwan Mukti

Kota Bengkulu, Bengkulutoday.com - Gubernur Bengkulu Dr Ridwan Mukti mengatakan, seleksi bakal calon Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu masih menuggu saran dari Menteri Dalam Negeri. Hal tersebut guna mengupayakan agar calon Sekda yang akan dipilih nantinya betul-betul bisa mengakselerasi Provinsi Bengkulu, sehingga kedepannya Bengkulu tidak kembali menjadi daerah yang korup.

"Nanti kan berproses, tentunya sekda yang mau kita pilih itu dapat mengakselerasi daerah ini, dan dapat memegang komitmen supaya tidak kembali menjadi daerah yang korup," jelas Gubernur, Jumat (18/11/2016) usai memimpin upacara HUT Provinsi Bengkulu ke 48 kemarin.

Dikatakan Gubernur, dirinya tidak ingin terburu-buru dalam pemilihan Sedaprov, meskipun dirinya masih menunggu arahan dari Mendagri dan para Sekjennya. 

"Kita tidak perlu terburu-buru, tentunya harus sesuai arahan," jelasnya lagi.

Diwancanakan pemilihan Sekdaprov tersebut akan tuntas tahun 2016 ini. Hanya saja, pihak Panitia Seleksi (Pansel) yang mengatur mekanismenya.

"Tergantung pansel, karena personil Eselon II itu dari kementrian pusat," tandasnya. (AR)
 

NID Old
1109