Anis Matta : Kota Medan Harus Segera Diupgrade Jadi Kota Internasional

Ketua Umum Partai Gelora Indonesia, Anis Matta saat Konsolidasi

Medan, Bengkulutoday.com, - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta mengadakan pertemuan dengan sejumlah tokoh dan pengusaha Medan di Regale International Convention Center, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) pada Kamis (29/10/2020) siang.

Dalam kesempatan itu, Anis Matta didampigi Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah, Sekjen Mahfudz Siddiq,  Bendahara Umum Achmad Rilyadi, Ketua DPW Partai Gelora Sumatera Utara (Sumut) Heriansyah dan sejumlah pengurus DPN, DPW, dan DPD Partai Gelora.

Pertemuan itu juga dihadiri pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Medan, Bobby Afif Nasution-Aulia Rachman dalam Pilkada Serentak 2020. Sementara Bobby-Aulia Rachman didukung delapan partai politik yakni Partai Golkar, Gerindra, PDIP, PAN, Nasdem, Hanura, PSI, dan PPP, serta partai non parlemen Partai Gelora.

Dalam pertemuan tersebut, Anis Matta menyebut, Kota Medan merupakan satu dari 11 kota yang ada di Indonesia yang penduduknya lebih dari satu juta orang. Semestinya, dengan jumlah tersebut, Kota Medan jauh lebih maju.

"Kalau kita berpikir jauh kedepan, semestinya seluruh kota dengan penduduk satu juta, itu diupgrade menjadi kota internasional, dengan infrastruktur internasional, disini baru infrastrukturnya yang baru internasional, yakni bandaranya," kata Anis Matta dalam keterangannya, Jumat (30/10/2020). 

Untuk itu, Anis Matta berharap dengan dukungan seluruh lapisan masyarakat termasuk partai besutannya Partai Gelora, Bobby-Aulia dapat menjadikan Kota Medan sebagai kota internasional.

"Nanti tugas Bang Bobby ini merubah Kota Medan menjadi kota internasional. Bandara sudah internasional, tapi banjirnya bukan kota internasional, macetnya masih bukan kota internasional, terlalu banyak yang harus di-upgrade, saya bicara begini bukan hanya di Bang Bobby ini, di depan mertuanya ( Presiden Jokowi) juga, "ujarnya.

Sebab, kata Anis Matta, jika ingin menjadikan Indonesia sebagai kekuatan kelima dunia, infrastrukturnya harus diutamakan. Apalagi saat ini Indonesia menjadi satu-satunya dari negara Asia yang paling terlambat dari segi pertumbuhan ekonomi makro. Salah satu penyebabnya karena infrastruktur kotanya terlambat dan tidak memenuhi standar.

"Saya kira dalam semangat inilah kita semua di Partai Gelora dan saudara-saudara kita yang hadir disini memberikan dukungan kepada Bang Bobby, dengan semangat persatuan, semangat menjadikan Indonesia, menjadi wadah peningkat dunia dan merubah Medan jadi kota internasional, apalagi medan ini tiga kali hatrick (ditangkap) KPK walikotanya, kasian lah," bebernya.

"Dan Insyaa Allah sebentar lagi kita akan bekerja bersama dan Bang Bobby memberikan tekad ini. Insyaa Allah Medan tidak lagi banjir, Medan bisa tanpa macet dan merubah perwajahan secara keseluruhan, sehingga menjadi kota internasional yang terpandang, bukan hanya di Indonesia tapi secara internasional," katanya. 

Bobby Afif Nasution mengucapkan terima kasih kepada para tokoh Sumatera Utara, Kota Medan dan para tokoh nasional Anis Matta dan Fahri Hamzah yang sudah memberikan dukungan.

"Terima kasih sudah menjadi salah satu panutan, guru kami Pak Anis Matta, yang sejauh ini melalui Partai Gelora memberikan masukan kepada saya dengan Aulia, bahkan visi misi kami salah satu yang memberikan masukan adalah Partai Gelora," kata Bobby. 

Konsolidasi Kader

Kedatangan Anis Matta dan rombongan ke Medan juga dalam rangka menghadiri konsolidasi struktur dan kader Partai Gelora dalam rangka pemenangan M Bobby Afif Nasution-Aulia Rachman yang berlangsung di Hotel Madani, Medan, serta syukuran Milad I yang berlangsung di Kantor DPD Partai Gelora Kota Medan.  

"Menjadi 5 besar dunia adalah arah sejarah baru kita, menjadi tujuan baru bersama kita dan menjadi jalan masa depan kita," kata Anis membakar semangat para kader dan fungsionaris Partai Gelora.

Dia juga mengingatkan kepada kader agar lebih giat bekerja guna memenangkan paslon yang didukung.  "Lakukan konsolidasi, pendekatan ke masyarakat agar paslon yang didukung meraih kemenangan,”pesan Anis Matta.

Anis Matta berharap, Partai Gelora  yang masih berusia 1 tahun dibaratkan seorang  bayi dan yang melihat bayi ini akan jatuh cinta. “Karena pesonanya adalah geloranya,” pungkas Ketua Umum Partai Gelora Ini 

Ketua DPW Partai Gelora  Sumut Heriansyah menambahkan, Partai Gelora yang masih berusia 1 tahun, adalah ibarat bayi yang sedang merangkak, namun sudah dipaksa berlari cepat. 

“Tapi faktanya Gelora bisa berlari cepat dan harus cepat berlari. Mudah-mudahan ini merupakan signal perubahan di Sumatera Utara, Insya Allah di Indonesia,” harap Heriansyah.

Dia juga mengharapkan, Pilkada Medan merupakan momentum bagi Partai Gelora menunjukan aksi. "Kita telah menentukan pilihan dan semoga menjadi pilihan tepat untuk memenangkan calon. Kita berharap kemenangan ini akan kita raih, dimulai dari DPD Partai Gelora Kota Medan," tegas heriansyah.