Bersama Stake Holder, Polsek Rimbo Pengadang Gelar Rapat Ketahanan Pangan

Bersama Stake Holder, Polsek Rimbo Pengadang Gelar Rapat Ketahanan Pangan

Lebong - Bersama stake holder, Polsek Rimbo Pengadang Polres Lebong Polda Bengkulu, bertempat di Mapolsek, Rabu (5/2/2025), menggelar rapat koordinasi ketahanan pangan se Kecamatan Rimbo Pengadang.

Dalam kegiatan itu, dihadiri oleh Kapolsek, Camat, para Kades, pendamping desa, dan pengurus Bumdes.

Dalam sambutannya, Kapolsek mengatakan tujuan rapat adalah mengkoordinasikan program pemerintah yaitu ketahanan pangan penanaman jagung 1 desa masing2 minimal 1 hektar diambil dari 20% anggaran ketahanan pangan dana desa dan menyegerakan untuk lahan dan pembukaan lahan karena dibulan Februari akan diadakan penanaman serentak.

Sementara itu, Camat Rimbo Pengadang mengatakan  hasil rapat waktu di Polres Lebong dengan penyampaian tiap desa di wilayah Rimbo Pengadang mendukung program ketahanan pangan tanaman jagung dan untuk tiap kades harus ikut berperan aktif mendukung program tersebut.