Bengkulu - LPKA Bengkulu melaksanakan Pembinaan Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) dan Bina Keluarga Remaja (BKR) dari BKKBN Bengkulu.
Anak Binaan LPKA klas II Bengkulu sebanyak 25 orang mengikuti kegiatan Pembinaan Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) dan Bina Keluarga Remaja (BKR) HD Masa Depan Cerah LPKA Klas II Bengkulu "Fasilitasi dan Pembinaan Rutin PIK-R HD Masa Depan Cerah LPKA kelas II Bengkulu".
Rencanakan Masa Depan mu yang cerah, Remaja yang siap cegah Stunting oleh tim dari BKKBN Provinsi Bengkulu.
Adapun materi hari ini adalah *Bullying.*
Kegiatan ini diawasi oleh Petugas Staf Pembinaan.
Kegiatan berjalan dalam keadaan situasi aman, tertib dan kondusif.
Kepala LPKA Bengkulu Sri Harmowo menerangkan kegiatan ini bertujuan guna memberikan Pelayanan Informasi dan Konseling tentang perencanaan kehidupan berkeluarga bagi remaja serta kegiatan- kegiatan penunjang lainnya, untuk bekal anak binaan LPKA Kelas II Bengkulu mempersiapkan diri berkecimpung dalam masyarakat saat selesai menjalani masa pembinaan di LPKA Bengkulu.