Pegawai Lapas Perempuan Bengkulu Ikuti Kegiatan PIPAS Pusat Secara Hybrid

Lapas perempuan bengkulu

Bengkulu -  Bertempat di Aula Lapas Perempuan Bengkulu, kegiatan ini digelar oleh PIPAS Pusat dan diikuti secara hybrid oleh seluruh PIPAS ( Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan) se-Indonesia termasuk pengurus PIPAS se-Bengkulu, Kamis (29/2).

Puncak Peringatan ini digelar dengan tema  “PIPAS Berdikari Berperan Aktif Meningkatkan Potensi Keluarga yang Tangguh, Kreatif, Produktif untuk Pemasyarakatan Maju”.

Kegiatan diawali dengan penampilan tari yang memeriahkan Puncak HUT PIPAS ke-20. Selanjutnya  dilakukan pengukuhan Ketua Umum PIPAS yaitu Ny. Anna Reynhard oleh Pembina Utama PIPAS, Renyhard Silitonga.
Kegiatan ini dipusatkan di Graha Pengayoman, Jakarta.

Puncak HUT PIPAS ke-20 ini berlangsung meriah dengan berbagai hiburan dari beraneka ragam budaya seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Ny. Anna Reynhard mengucapakan terima kasih kepada 32 Provinsi di seluruh Indonesia yang turut menyemarakkan HUT PIPAS ke-20.  

“Di usia ke-20 ini, PIPAS telah berupaya memberikan sumbangsih dalam mendukung pemasyarakatan melalui program-program yang inovatif dan bermanfaat,” ungkap Anna.

Kegiatan ini di tutup dengan Fashion Show dari Ketua PIPAS Se – Indonesia, dengan memamerkan barang – barang karya Warga Binaan nya Masing – Masing.