Tumpukkan Material Proyek Tampal Sulam Jalan, Ancam Keselamatan Pengendara

Tumpukan material proyek tampal sulam jalan di Manna Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan, Bengkulutoday.com - Tumpukkan material proyek tampal sulam jalan Jendral A.Yani Kelurahan Ibul Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan membahayakan keselamatan pengendara.

Batu ditumpuk di badan jalan sehingga rentan tertabrak oleh pengendara yang melintas tentu saja hal itu dapat menyebabkan kecalakaan lalu lintas yang dapat berujung buruk bagi pengguna jalan.

" Tumpukkan batu di jalan dua jalur (Jalan Jendral Ahmad Yani) itu sangat menganggu pengguna jalan," ungkap Asep salah satu pengendara yang melintas Sambung Asep,material proyek tersebut ditumpahkan di tengah badan jalan dan banyak dikeluhkan oleh pengendara, material proyek telah sedikit disingkirkan ke arah median jalan namun hal itu tetap saja mengancam keselamatan pengendara.

"Kalau siang hari mungkin bisa terlihat jelas ada tumpukkan batu. Tapi kalau malam kan gelap, apalagi hujan, jarak pandang terbatas. Adanya tumpukkan batu di jalan tidak akan terlihat oleh pengendara," ujar Asep.

Ditambahkan Asep seharusnya material proyek tidak diletakkan di badan jalan, sebab dapat menganggu kenyamanan pengendara dan mengancam keselamatan.

"Kalau proyek belum akan dikerjakan seharusnya material tidak diletakkan di jalan karena menganggu dan membahayakan pengguna jalan," tutup Asep Sejak berita ini di terbitkan pihak Bengkulutoday.com masih berupa nya melakukan konfirmasi ke pihak kontraktor pekerjaan tersebut. (Fong)