Jelang Puasa Desa semelako III Salurkan BLT Tiga Bulan

Jelang Puasa Desa semelako III Salurkan BLT Tiga Bulan

Bengkulutoday.com, Lebong - Pemerintahan Desa Semelako III, Kecamatan Lebong Tengah salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap I di balai desa, Senin(4/3/2024).

Hadir Dalam Acara PJ Kepala desa Semelak III Selfi Syahputra,Kasih Pemerintahan Halifah, PLD, PD, Ketua BPD dan Anggota, perangkat Desa dan segenap penerima BLT DD.

Bantuan Langsung Tunai Yang disalurkan di Desa Semelako III yakni senilai Rp.900.000,- per- KPM tiga bulan di januari, februari, dan bulan maret Tahun Anggaran 2024 di tahap I .

"Bantuan Langsung Tunai ini harusnya sudah dari hari kamis di akhir bulan februari sudah kami salurkan, namun mengapa kami tunda karena kami pemerintah desa ingin menunggu bulan maret agar bisa disalurkan tiga bulan sekaligus mengingat kita sudah mengitung hari menuju berpuasa," tutur Selfi selaku Pj Kades.
 
Di desa Semelako III jumlah Penerima mengalami Pengurangan dari sebelumnya 39 KPM sekarang jadi 35 KPM begitupun dengan Bantuan lainnya seperti bantuan PKH 42 orang sekarang mengalami pengurangan menjadi 21 Orang penerima .

"Tidak ada kami lakukan pengurangan untuk jumlah yang kami ajukan untuk penerima Bantuan  namun, itu data dari pusat yang sudah kami terima dan kami jalankan sesuai data yang sudah ada," sambung Selfi.

Halifah Selaku Kasi Pemerintahan juga Berharap untuk BLT DD ini dapat digunakan sebagai mana mestinya dan Sebaik mungkin mengingat Puasa sebentar lagi, tutupnya.

Bantuan Disalurkan secara simbolis .