Kadis Dikbud Eri Yulian Gelar Rakor Terkait Isu-Isu Tentang Penahanan Ijazah

Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu Eri Yulian Hidayat

Bengkulutoday.com - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu Drs. Eri Yulian Hidayat, M.Pd menggelar Rapat Koordinasi, sehubungan dengan isu- isu yang beredar tentang berita penahanan ijazah di salah satu Sekolah di Kota Bengkulu.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu Drs. Eri Yulian Hidayat, M.Pd mengatakan, sekolah tidak pernah melakukan penahanan ijazah, kalaupun ada ijazah yang tertahan itu bukan semata-mata dikarnakan belum membayar SPP, tetapi juga masih ada prosedur lain untuk pengambilan ijazah yaitu melengkapi administrasi, dalam hal administrasi ini bukan hanya administrasi keuangan saja, tetapi juga ada administrasi yang lain seperti siswa belum melakukan cap jari, belum mengembalikan buku dari sekalah, atau tugas-tugas yang lain belum diserahkan ke pihak sekolah

Untuk diketahui, pihak sekolah sempat memanggil orangtua, tetapi blum direspon. Apabila surat keterangan tidak mampu dari pihak kelurahan. "Kalau tidak mampu, sampaikan surat keterangan tidak mampu biar ada solusinya dari pihaksekolah,"katanya.

Sementara itu Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu Drs. Eri Yulian Hidayat, M.Pd juga menghimbau kepada pihak sekalah agar melaksanakan Standar Operasianal Prosedur (SOP) untuk penerimaan tamu dengan ketat serta lebih selektif menerima tamu yang datang kesekolah, untuk menghindari isu-isu Haak melalui media massa dan media sosial yang belum pasti kebenaran serta informasinya. Kalaupun ingin mengurus yang menyangkut administrasi di sekolah, harus mengikutti mekanisme serta syarat-syarat yang telah ditentukan. (ADV)