Lapas Bengkulu Hadirkan Ring's Coffee Shop

Lapas Bengkulu Hadirkan Ring's Coffee Shop

Bengkulu- Di balik tembok kokoh Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bengkulu, secercah harapan dan aroma kopi yang memikat tercium.Pelatihan keterampilan kerja kali ini memfokuskan pada bidang Coffee Shop. Dua orang WBP berkesempatan dibina untuk mengikuti pelatihan kerja sebagai Barista di Ring’s Cafe Lapas Kelas IIA Bengkulu. Selasa (20/02/2024). 


Program GIATJA (Kegiatan kerja) yang ada dilapas Kelas IIA Bengkulu merupakan salah satu program yang bergerak di bidang pengembangan Life skill bagi warga binaan, dimana mereka akan diberikan pengembangan kecakapan hidup seperti bengkel las listrik, menjahit, pangkas dan lain-lain. Program pembinaan pelatihan kerja di lapas Kelas IIA Bengkulu diberikan kepada WBP agar dalam masa pembinaan, mereka memiliki keterampilan dan keterampilan yang bermanfaat ketika warga binaan selesai menjalani masa pidananya.


Kalapas Bengkulu Yuniarto melalui Kasi Kegiatan Kerja, Hendri Gunawan yang diwakili oleh Staff Kegiatan kerja, Misnawati mengatakan “ program kegiatan kerja ini untuk memberikan bekal keterampilan, sehingga keahlian yang dimiliki bisa untuk menopang kehidupan setelah keluar nanti, yaitu dengan membuka bengkel las sendiri atau bekerja di pabrik.”


Sementara itu, Barista Ring’s Cafe yang berada di depan Bengkel Kerjo Kito atau yang disingkat BERIJO Lapas Kelas IIA Bengkulu ini menerima pesanan kopi untuk para pegawai dan Warga Binaan Lapas Bengkulu. Varian Coffee yang dijual berupa Vanilla, Hazelnut, Caramel, One Shot Coffee dan masih banyak yang lainnya.  Dengan harga yang cukup ramah dikantong, kita bisa nyicip kopi kekinian ala barista WBP Lapas Bengkulu.


Untuk semakin meningkatkan keterampilan dan kompetensi para Warga Binaan, Lapas Kelas II A Kota Bengkulu menggandeng pihak-pihak luar untuk turut berpartisipasi memberikan pelatihan kepada WBP. Seperti halnya lembaga perguruan tinggi maupun balai latihan kerja.