Kota Bengkulu,Bengkulutoday.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bengkulu Ariyono Gumay sekaligus Ketua Perbasi Kota Bengkulu hadiri langsung pembukaan PERBASI CUP II di GOR Sawah Lebar, pada Minggu (03/12/2023).
Selain itu, pembukaan dihadiri oleh langsung oleh Pejabat Sekda Kota Bengkulu Eka Rika Rino Didampingi Staf Ahli walikota Bengkulu I Made Ardana.
Ada 48 tim dari tingkat SMP dan SMA se-kota Bengkulu yang akan berlaga mulai tanggal 3 hingga 14 Desember 2023 mendatang.
Eka mengatakan kegiatan ini merupakan ajang pencarian bakat unggul pebasket muda yang tentu berdampak positif bagi pelajar kedepannya.
Ia pun berpesan kepada tim yang berlomba tetap junjung tinggi sportipitas dan bermain dengan performa terbaik agar kemenangan dapat diraih.
Pemkot, kata Eka sangat konsen terhadap olahraga. Buktinya sudah banyak sarana lapangan olahraga yang dibangun, bahkan hampir ada di setiap kelurahan.
“Pemerintah sudah banyak membangun sarana-sarana olahraga di Kota Bengkulu seperti lapangam volly dna lapangan basket, contohnya lapangan basket di Nusa Indah itu selalu penuh, artinya animo masyarakat dalam kegiatan olahraga sangat tinggi. Diharapkan nanti akan banyak muncul bibit-bibit pebasket yang mampu bersaing di kancah nasional,” ujar Eka.
Ariyono Gumay dalam hal ini juga beresan agar para tim dapat bertanding dengan profesional serta fair. “Hal ini guna memunculkan atlet-atlet handal dari Bengkulu guna ikut di ajang yang lebih tinggi nantinya, maka bertandinglah secara profesional dan fair.” Ucap Ariyono Gumay.(Adv).