Polres Kepahiang Sukses Tanam Jagung Seluas Satu Hektar

polres kepahiang

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Polres Kepahiang melaksanakan penanaman jagung di Desa Air Sempiang, Kecamatan Kabawetan, Kabupaten Kepahiang, pada Selasa (21/1/25). Kegiatan ini bertujuan mendukung program Pemerintah menanam 1 juta hektar jagung untuk menuju swasembada pangan. 

Dalam kegiatan yang dipimpin oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ini, Kapolres  Kepahiang AKBP Muhammad Faisal, S.Ik bergabung secara virtual untuk melaksanakan penanaman jagung serentak di seluruh Indonesia. 

Kapolres Kepahiang menyampaikan bahwa program penanaman jagung serentak yang dilaksanakan pagi hari ini merupakan hasil kerja sama antara Polres Kepahiang dengan dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang.

Penanaman jagung ini merupakan program dari Bapak Presiden Prabowo, demi meningkatkan sua sembada pangan di negara Republik Indonesia. 

“Alhamdulillah hari ini kita bisa ikut serta mendukung Program Nasional dari bapak Presiden RI untuk meningkatkan sua Sembada pangan di negara kita tercinta ini, sehingga bisa mengurangi kebutuhan pangan dari luar, serta memperkuat ketahanan pangan secara menyeluruh, khususnya di kabupaten Kepahiang ini," Jelas Kapolres. 

Polri memiliki peran penting dalam mendukung ketahanan pangan Nasional melalui berbagai upaya, salah satunya memastikan pelaksanaan program ini berjalan dengan baik dan lancar. 

“Kami mendukung program ini sepenuhnya,Polri bersama TNI bekerjasama dengan pemerintah daerah kabupaten Kepahiang malai dari dinas sampai ke tingkat Desa, sehingga terwujudnya ketahanan pangan Nasional seperti yang di harapkan oleh Bapak presiden dan Bapak Kapolri,"tutup Kapolres.

Turut hadir dalam pelaksanaan penanaman jagung di demplot seluas 1/4 hektar diantaranya Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU, Kapolres Kepahiang AKBP Muhammad Faisal Pratama, S.IK, SH, MH, Dandim 0409 R/L diwakili Pasiter Kapten CBA Arif, Kadis Pertanian Ir. Tofik, Kadis Perikanan Rukismanto, M.P, Direktur PT Sarana Mukti Mandiri Dede, PJU Polres Kepahiang, seluruh Kapolsek lingkup Polres Kepahiang, Camat Kabawetan, seluruh Kades se Kecamatan Kabawetan dan tamu undangan lainnya.