Polresta Bengkulu Gelar Apel Kesiapan KRYD Kontijensi dalam Rangka Harkamtibmas

Polresta Bengkulu Gelar Apel Kesiapan KRYD Kontijensi dalam Rangka Harkamtibmas

Bengkulu, Bengkulutoday.com - Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, melaksanakan Apel Kesiapan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Kontijensi dalam rangka Harkamtibmas, pada tahap Pleno Rekapitulasi penghitungan suara Kota Bengkulu, sampai tingkat nasional.

Apel tersebut berlangsung di halaman Mapolresta Bengkulu, Rabu (28/2/2024).

Kapolresta Bengkulu Polda Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata melalui Kasi Humas Iptu Endang Sudrajat mengatakan, kegiatan Apel dipimpin oleh Kabag Ops Polresta Bengkulu Kompol Januri Sutirto, SH dan di ikuti oleh PJU dan personel Polresta Bengkulu, dengan jumlah personel yang terlibat sebanyak 430 personel.

"Apel kesiapan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Kontijensi merupakan dasar kita untuk menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman pasca hari pencoblosan dan rekapitulasi di tingkat PPK kecamatan, " jelas Kabag Ops.