Polsek Kota Manna Dukung Ketahanan Pangan dengan Pemantauan Kebun Jagung

Polsek Kota Manna Dukung Ketahanan Pangan dengan Pemantauan Kebun Jagung

Bengkulu Selatan, 16 Januari 2025 – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Kota Manna melaksanakan kegiatan sambang, monitoring, dan pemantauan kebun jagung di Desa Tebat Kubu, Kecamatan Kota Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis pagi, pukul 09.00 hingga 09.15 WIB.

Personel yang bertugas dalam kegiatan tersebut, Aipda Ninoy A.P. dan Briptu Egi M., melakukan pemantauan terhadap lahan jagung yang menjadi bagian dari upaya bersama mendukung ketahanan pangan di wilayah tersebut, sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap program Pemerintah Pusat.

Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir, S.I.K., melalui Kapolsek Kota Manna, Iptu Erik Fahreza, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini mencerminkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga stabilitas pangan.

"Kami terus mendukung program-program yang membawa kesejahteraan bagi masyarakat, termasuk program ketahanan pangan ini. Dengan sambang dan monitoring langsung, kami tidak hanya memastikan kelancaran program, tetapi juga mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung," ujar Iptu Erik.

Kegiatan ini juga sejalan dengan visi kepolisian untuk menjadi lebih prediktif, responsif, dan transparan dalam memberikan pelayanan berkeadilan kepada masyarakat.

Polsek Kota Manna, dengan slogan Bekerja Cerdas, Bekerja Tuntas, dan Bekerja Ikhlas, berkomitmen untuk terus mendukung berbagai program strategis yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Bengkulu Selatan. Kehadiran kepolisian dalam program ketahanan pangan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, sekaligus mendorong keberhasilan program pemerintah di tingkat lokal.