Senyum Ceria Siswa SMPN 4 Sumberjambe, Semua Berkat TMMD

Berkat TMMD, pelajar ini kini lancar melalui jalan setiap harinya ke sekolah
Berkat TMMD, pelajar ini kini lancar melalui jalan setiap harinya ke sekolah

Jember, Bengkulutoday.com – Program TMMD sukses melakukan pembangunan jalan yang menghubungkan antara Dusun  Paleran dengan Dusun Gayasan Desa Gununmalang ke Sumberjambe Kabupaten Jember. Akses jalan tersebut memang menjadi akses jalan utama bagi siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Sumberjambe yang berada disisi jalan-jalan yang dibangun tersebut.

Wardatul, siswi SMPN 4 Sumberjambe mengatakan, jalan tersebut selama bertahun-tahun mengalami rusak parah. Padahal, setiap harinya jalan itu yang dilalui setiap pulang dan pergi ke sekolah.

Dengan pembangunan melalui Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 104 Kodim 0824/Jember, jalan tersebut kini mulus dan lancar dilalui setiap harinya.

"Terima kasih TNI dan terima kasih pemerintah atas dibangunnya jalan ini, saya pun akan ikut merasakan perjalanan berangkat dan pulang sekolah yang lebih nyaman dengan jalan yang lebih bagus ini," kata Wardatul, Senin (25/3/2019). (Cj7)

NID Old
9153