Anggota Dewan Ajak Masyarakat Manfaati Keberadaan Perpustakaan

Usin Abdisyah Putra Sembiring, S.H

Bengkulutoday.com - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Usin Abdisyah Putra Sembiring, mengajak masyarakat khususnya para generasi muda agar memanfaati keberadaan perpustakaan dalam menambah ilmu pengetahuan.

Menurutnya, perpustakaan merupakan sumber pengetahuan yang tak terbatas. Karena itu perpustakaan bukan hanya tempat untuk membaca buku, tetapi juga sebagai tempat belajar, berdiskusi, dan berbagi ide.

“Di perpustakaan kita bisa menemukan pengetahuan tentang berbagai hal, mulai dari sejarah hingga sains, dari sastra hingga matematika, dan ini juga tempat kita bisa belajar dan tumbuh bersama,” ujarnya di Bengkulu, Kamis (29/2/2024).

Selain itu, perpustakaan memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan karakter generasi muda. Karena itu ia mendorong semua pihak supaya dapat senantiasa mendukung dan memanfaatkan perpustakaan sebagai sarana untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan baik yang ada di kota maupun desa.

“Kami berharap bahwa generasi muda bisa memanfaatkan perpustakaan sebagai tempat untuk belajar dan mengembangkan diri, serta diharapkan juga perpustakaan akan menjadi tempat untuk mendapatkan inspirasi dan ide-ide baru,” tandasnya. (Adv)