Jelang Pemilu, TNI-Polri di Wilkum Polsek Kerkap Beri Pelatihan Linmas

Jelang Pemilu, TNI-Polri di Wilkum Polsek Kerkap Beri Pelatihan Linmas

Bengkulu Utra, Bengkulutoday.com - Menjelang Pemilu 2024, TNI-Polri di kabupaten Bengkulu Utara khususnya di kecamatan Hulu Palik bersinergi memberikan pelatihan kepada anggota Linmas. Seperti yang dilakukan anggota Polsek Kerkap Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu dan Koramil 423-05 Kerkap memberikan pelatihan kepada seluruh Linmas di Kecamatan Hulu Palik, Rabu (21/06/2023).

Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Mapolsek Kerkap, TNI-Polri memberikan sejumlah materi pelatihan. Diantaranya pelatihan baris berbaris, pengaturan lalu lintas,bela diri dasar dan materi simulasi pengamanan di TPS, Pelatihan tersebut diberikan untuk mendukung pengamanan Pemilu pada tahun 2024 nanti.

Kapolsek Kerkap Iptu Nofriyanti mengatakan bahwa pelatihan Linmas dilakukan dalam rangka kesiapan menghadapi pengamanan Pemilu. Dalam Pemilu tahun 2024 mendatang Linmas akan bertugas membantu pengamanan.

“Untuk meningkatkan kemampuan anggota Linmas sebelum pengamanan Pemilu kita berikan pelatihan. Pelatihan dilakukan terhadap seluruh Linmas di Seluruh Kec.Hulu Palik,” jelasnya.

“Kita bersinergi bersama TNI dalam pelatihan Linmas. Harapannya materi yang diberikan lebih maksimal dan bisa meningkatkan kemampuan Linmas,” Pungkas kapolsek.