Tingkatkan Moderasi Beragama, Kanwil Kemenag Adakan Pelatihan Guru PAI

Kakanwil Kemenag Bengkulu Dr H Zahdi Taher M.HI

Bengkulutoday.com - Dalam rangka program pengembangan keprofesian berkelanjutan yang rutin diadakan beberapa tahun terakhir, Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu lakukan pelatihan untuk guru PAI dengan tema "Guru Pendidikan Agama Islam Siap Menjadi Fasilitator Pegiat Moderasi Beragama" di Hotel Splash, 17-19 Mei 2022.

Kegiatan yang diikuti langsung oleh 40 orang guru PAI yang terdiri dari guru pendidikan agama islam yang tersebar di SD, SMP, SMA/SMK di Provinsi Bengkulu dibuka langsung oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Dr H. Zahdi Taher M.HI yang didampingi Kabid Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Drs Albahri M.Si sekaligus Ketua Panitia Pelaksana.

Dalam sambutannya Kakanwil mengatakan keinginannya hadir langsung karena merasa bangga dan ingin bersilaturrahmi langsung dengan para peserta. Karena secara institusi para guru PAI ini adalah ASN yang diangkat langsung oleh Pemda namun kurikulum pelajaran guru PAI ini berhubungan langsung dengan Kementerian Agama.

"Saya harap di era teknologi 4.0 sekarang para guru PAI ini bisa terus memanfaatkan teknologi yang canggih saat ini namun tetap mengajarkan nilai-nilai, karena mengajar itu tidak hanya transfer knowledge namun juga transfer value," ujar Kakanwil.

Kakanwil berharap dengan diadakan pelatihan ini para guru bisa meneruskan nilai-nilai moderasi beragama kepada murid-muridnya nanti ataupun guru-guru lainnya yang belum bisa mengikuti pelatihan.

"Ciri-ciri khas moderasi beragama itu contohnya sangat sederhana bapak ibu, seperti komitmen beragama, toleransi, anti kekerasan, dan menerima budaya. Jadi jika kita sudah menerapkan nilai-nilai ini maka bisa dikatakan kita sudah menerapkan moderasi beragama," tambah Kakanwil.

Hadir juga dalam acara ini Kabid Penaiszawa, Kabid Urais, dan Kabid Penmad. (Anugrah)