Sukses Mengawal Atlet Saat Asian Games, 2 Polwan Polres Kepahiang Dapat Penghargaan

Kapolres Kepahiang AKBP Pahala Simanjuntak, SIk Memberikan Penghargaan Kepada 2 Polwan Polres Kepahiang Yang Berhasil Mengukir Prestasi
Kapolres Kepahiang AKBP Pahala Simanjuntak, SIk Memberikan Penghargaan Kepada 2 Polwan Polres Kepahiang Yang Berhasil Mengukir Prestasi

Kepahiang, Bengkulutoday.com - 2 (Dua) Polisi Wanita Polres Kabupaten Kepahiang yang beprestasu Kamis (27/9/18) mendapat penghargaan yang diberikan langsung Kapolres Kepahiang AKBP Pahala Simanjuntak,SIk. Yakni, Bripda Hakika Sari yang bertugas sebagai staf Seksi Keuangan Polres Kepahiang dan Bripda Atikah Putri Johari yang bertugas di Satuan Intelkam.

Dua personil Polwan tersebut telah mengukir prestasi dan terpilih sebagai Personal Asistens pada Departement Arrival Departure And Hospitality INASGOC di Bandara Soekarno Hatta dalam pelaksanaan Asian Games XVIII tahun 2018 yang telah selesai dilaksanakan beberapa minggu yang lalu. Keduanya, terpilih dalam pelaksanaan tugas  BKO di Mabes Polri berdasarkan hasil seleksi yang ketat di Polda Bengkulu hingga berhasil sukses dan lolos untuk mengikuti seleksi di Jakarta, dalam penugasannya kedua srikandi dari Polres Kepahiang ini, bertugas mengawal dan membantu para atlet pada test event Asian Games 2018, mulai dari kedatangan dan kepulangannya.

"Kita mengapresiasi prestasi Polwan Polres Kepahiang, termasuk keberhasilan Bripda Angga Pratama yang berhasil meraih mendali perak pada pertandingan Taekwondo Kapolri Cup 2018 yang lalu. Semoga kedepan, personil yang berprestasi ini dapat dicontoh oleh rekan yang lainnya, sehingga dapat membawa nama harum Polres Kepahiang, Polda Bengkulu dan Kabupaten Kepahiang dan dapat menunjang karier serta meningkatkan pengetahuan untuk mengemban tugas kedepan," jelas Kapolres. [MY]

NID Old
6055